
Selasa, 14 Juli 2002 PTA memulai kegiatan pekan orientasi pesantren atau yang biasa dikenal dengan sebutan Kuliah Umum Kepesantrenan dan Kealmusliman (khutbah iftitah). Kegiatan ini merukan salah satu sunnah pesantren yang telah dilaksanakan semenjak berdirinya pesantren dimana materi yang disampaikan terkait penjelasan PTA, system pendidikan dan pengajaran, kurikulum, disiplin, serta program-program pendidikan yang ada di pesantren. Di samping itu juga disampaikan penjelasan terkait sejarah Yayasan Almuslim Peusangan dan Pesantren Terpadu Almuslim.

Kuliah umum kepesantrenan dan kealmusliman ini terdiri dari tiga babak, yaitu babak pertama pada hari Selasa, babak kedua pada hari Rabu, dan babak ketiga pada hari Kamis.
Materi yang disampaikan pada babak pertama di sesi pertama adalah Muqaddimah tentang pesantren dan apa yang dicari ke Almuslim yang disampaikan langsung oleh Direktur pesantren Ust. Iswan Fadlin, MA (08.00 – 10.00 WIB), sesi kedua (10.30 – 12.30) tentang pendidikan dan pengajaran disampaikan oleh Wakil Direktur Ust. Holis Wahyu Prasetyo, dan sesi ketiga (21.00 – 22.30) tentang disiplin dan olehraga disampaikan oleh Kabid. Pengasuhan Ust. Feri Irmawan, S.Pd.

Acara ini dihadiri oleh seluruh santri dan santriah baik lama maupun baru serta majelis guru PTA. Bagi santri baru ini merupakan salah satu sesi perkenalan dalam memahami secara utuh tentang pesantren, pendidikan dan pengajaran, serta program-programnya, sedangkan bagi santri lama acara ini merupakan momen tajdidun niyyah atau memperbaharui niat agar tidak salah melangkah kedepannya.